KENALI MASA PUBERTAS PADA REMAJA MELALUI PENDIDIKAN KESEHATAN
Keywords:
Pendidikan kesehatan, Pubertas, RemajaAbstract
Remaja adalah generasi penerus bangsa, dimana baik buruknya suatu bangsa ke depan tergantung bagaimana kondisi remaja sebagai generasi muda saat ini. Masa remaja sering dikatakan masa pubertas yang merupakan masa peralihan dari masa kanak-kanak menjadi dewasa dimulai dari umur 8 tahun umur 8 – 14 tahun. Tahap perkembangan yang terjadi pada remaja antara lain, secara klinis mulai tumbuh ciri-ciri kelamin sekunder, perkembangan seksual, perubahan sosial serta perkembangan emosional. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan pemahaman remaja di SDN 5 Dalung tentang perubahan-perubahan yang terjadi, sehingga memiliki kesiapan baik secara fisik maupun psikologis dalam menghadapi perubahan tersebut. Adapun kegiatan yang dilaksanakan adalah memberikan penyuluhan kenali masa pubertas. Terdapat 28 remaja (12 perempuan, dan 16 laki-laki). Teknis kegiatan adalah memberikan pre test, kemudian dilanjutkan dengan penyuluhan, serta diakhiri dengan post test. Hasil pengabdian ini menunjukkan sebelum diberikan penyuluhan 11 orang (39.3%) yang memiliki pengetahuan kurang dan 2 orang (7.1%) memiliki pengetahuan baik, sedangkan setelah diberikan penyuluhan 5 orang (17.9%) memiliki pengetahuan cukup, dan 23 orang (82.1%) memiliki pengetahuan baik. Kesimpulan, pemberian penyuluhan tentang pubertas meningkatkan pengetahuan remaja sebanyak 82.1% dibandingkan sebelum diberikan penyuluhan, dengan nilai P-Value <0.05 yang artinya terdapat perbedaan tingkat pengetahuan sebelum dan setelah di berikan pendidikan kesehatanDownloads
Download data is not yet available.
Published
2024-02-27
How to Cite
Widiastini, L. P., Karuniadi, I. G. A. M. ., & Saraswati, P. A. D. . (2024). KENALI MASA PUBERTAS PADA REMAJA MELALUI PENDIDIKAN KESEHATAN. GEMAKES: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 4(1), 65–69. https://doi.org/10.36082/gemakes.v4i1.1478
Issue
Section
Articles
Copyright & Licensing
Copyright (c) 2024 Luh Putu Widiastini
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.