PENERAPAN PROGRAM “BERANTAS-STUNTING” (BERDAYAKAN KADER ANAK MELALUI TEKNOLOGI APLIKASI TATALAKSANA STUNTING) DALAM UPAYA OPTIMALISASI KEGIATAN POSYANDU

https://doi.org/10.36082/gemakes.v4i2.1338

Authors

  • Komang Yogi Triana Jurusan Keperawatan, STIKES Bina Usada, Provinsi Bali
  • Ni Made Ari Sukmandari Jurusan Keperawatan, STIKES Bina Usada, Provinsi Bali
  • Made Pande Lilik Lestari Jurusan Keperawatan, STIKES Bina Usada, Provinsi Bali

Keywords:

Teknologi, aplikasi, posyandu, stunting, balita

Abstract

Stunting merupakan salah satu kondisi yang menjadi perhatian pemerintah saat ini, khususnya bagi anak-anak balita. Anak yang mengalami stunting dikhawatirkan akan mengalami kondisi gagal tumbuh akibat kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama. Posyandu menjadi wadah bagi para ibu dan balita di Indonesia untuk dapat mengotimalkan kesehatan anak, khususnya balita. Namun, dalam pelaksanaannya kegiatan posyandu cenderung belum mengikuti perkembangan teknologi sehingga beban kerja kader menjadi cukup tinggi yang dapat berdampak pada kualitas layanan posyandu. Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk membantu memudahkan pelaksanaan kegiatan posyandu melalui pemberdayaan kader dengan penerapan teknologi aplikasi yaitu AKSI Stunting. Kegiatan pengabdian dilakukan pada tanggal 14-15 Mei 2023 dengan metode pelaksanaan kegiatan diawali dari tahap persiapan, pelaksanaanselama 2 hari (2 tahap), dan evaluasi dari kegiatan. Penggunaan teknologi aplikasi AKSI Stunting menunjukkan dampaknya baik untuk kader mapun peserta posyandu, dimana terjadi peningkatan pengetahuan peserta posyandu dari 33,89 menjadi 83,89 dan memudahkan kinerja para kader posyandu dalam hal pendokumentasian, pelaksanaan edukasi kesehatan, serta meminimalisir kehilangan data

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2024-06-28

How to Cite

Triana, K. Y. ., Sukmandari , N. M. A. ., & Lestari , M. P. L. . (2024). PENERAPAN PROGRAM “BERANTAS-STUNTING” (BERDAYAKAN KADER ANAK MELALUI TEKNOLOGI APLIKASI TATALAKSANA STUNTING) DALAM UPAYA OPTIMALISASI KEGIATAN POSYANDU . GEMAKES: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 4(2), 170–178. https://doi.org/10.36082/gemakes.v4i2.1338