PERAN PROMOSI KESEHATAN DALAM PELAKSANAAN SKRINING KESEHATAN DI KEL. HARAPAN BARU, SAMARINDA

https://doi.org/10.36082/gemakes.v3i2.1077

Authors

  • Bernadetha Bernadetha Jurusan Promosi Kesehatan, Poltekkes Kemenkes Kalimantan Timur
  • Eka Putri Rahayu Jurusan Promosi Kesehatan, Poltekkes Kemenkes Kalimantan Timur
  • Emelia Tonapa Jurusan Promosi Kesehatan, Poltekkes Kemenkes Kalimantan Timur

Keywords:

Promosi Kesehatan, Skrining Kesehatan, Pendidikan Kesehatan, Hipertensi, Diabetes Mellitus

Abstract

Promosi kesehatan tidak terlepas dari kegiatan atau usaha menyampaikan pesan kesehatan kepada masyarakat, kelompok atau individu. Dengan adanya pesan tersebut, maka diharapkan masyarakat, kelompok atau individu dapat memperoleh pengetahuan tentang kesehatan yang lebih baik. Penyebab kematian di Indonesia sebanyak 66% adalah penyakit tidak menular. Angka ini terdiri dari penyakit penyakit kardiovaskuler, penyakit kanker, diabetes mellitus, hipertensi dan penyakit tidak menular lainnya. Tingkat kesadaran akan kesehatan di Indonesia masih rendah dimana jumlah pasien yang tidak menyadari bahwa dirinya menderita Hipertensi dan diabetes mellitus dan yang tidak minum obat dengan patuh kemungkinan lebih besar. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pendidikan kesehatan melalui penyuluhan dengan media leaflet dan poster untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat terhadap penyakit tidak menular terutama penyakit hipertensi dan diabetes mellitus. Metode pelaksanaan kegiatan diawali dengan pemberian pre- test terlebih dahulu dengan menggunakan instrumen kuesioner, kemudian diberikan penyuluhan  tentang penyakit hipertensi dan diabetes mellitus. Pada akhir sesi kegiatan dilakukan diskusi tanya jawab dan pengisian post-test kuesioner. Adapun hasil pelaksanaan kegiatan ini yaitu tingkat pengetahuan sasaran tentang penyakit hipertensi dan diabetes mellitus sebelum diberikan edukasi sebanyak 46 orang berada pada kategori baik (53%) meningkat menjadi 77 orang berada pada kategori baik (86%). Hasil uji Wilcoxon didapatkan ? value 0,000 yang berarti ? < 0,005. Kesimpulannya edukasi mengenai penyakit hipertensi dan diabetes mellitus dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai penyakit tidak menular.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2023-11-15

How to Cite

Bernadetha, B., Rahayu, E. P., & Tonapa, E. . (2023). PERAN PROMOSI KESEHATAN DALAM PELAKSANAAN SKRINING KESEHATAN DI KEL. HARAPAN BARU, SAMARINDA. GEMAKES: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(2), 133–139. https://doi.org/10.36082/gemakes.v3i2.1077